Wednesday, April 4, 2007

Sang RASA

Ketika rasa luar dalam berbicara pada diri seorang perupa, maka dari dirinya akan muncul kejujuran hakiki tentang apa yang dirasa, yang dilihat yang didengar, atau yang dihirup, mengalir....
Ketika aliran itu memberikan impulse-impulse sinyal ke otak dan hati, tanganpun mulai tergerak untuk menyusun instalasi.....

Dan proses itupun berlangsung begitu dahsyat, bergolak, berdetak, naik, turun, kelam, terang, menukik, berkelebat, tenang...menghela nafas ribuan makna, memburu lagi, menggores, menyiprat, meleleh, mengangkang, semburat, tenang, gradasi, meliuk-liuk berpetualang,...

Lukisan adalah makna, persepsi, simbol, curahan, penolakan, pemberontakan, kepasrahan yang dalam, dlsb, dlsb. terlalu banyak pula kata-kata untuk dilukiskan

No comments: